Visi Misi MA YTI Nguling

A. Visi Madrasah
“Unggul Dalam Imtaq, Terampil Dalam Iptek,  Berdayaguna Bagi Ummat”
Indikator   :
  1. Unggul dalam peningkatan iman dan taqwa
  2. Unggul dalam pengembangan kurikulum
  3. Unggul dalam penerapan akhlakul karimah
  4. Unggul dalam prestasi akademik
  5. Unggul dalam kelulusan
  6. Unggul dalam berinteraksi

B.      Misi Madrasah
  1. Mewujudkan proses beajar mengajar dan bimbingan secara aktif, kreatif, efektif dan menyenangkan dengan pendekatan saintifik untuk mencapai KI spiritual, KI sikap sosial, KI pengetahuan, KI keterampilan.
  2. Mewujudkan penghayatan, keterampilan dan pengalaman terhadap ajaran agama Islam menuju terbentuknya insan yang beriman dan bertaqwa.
  3. Mewujudkan pendidikan yang konsen terhadap pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.
  4. Mewujudkan pendidikan yang berkepribadian dinamis, terampil, mengetahui pengetahuan, teknologi, dan seni serta berkarakter.
  5. Membimbing siswa untuk peka terhadap lingkungan sehinggamemiliki jiwa sosial yang tinggi dan berguna bagi ummat.

 C.      Tujuan Madrasah
  1. Terselengaranya kegiatan belajar mengajar (KBM) yang efektif melalui peningkatan kedisiplinan dalam memanfaatkan jam belajar, mengelola kelas yang bervariatif, penyediaan sarana, dan prasarana pembelajaran yang diperlukan.
  2. Terselenggaranya kegiatan-kegiatan pendukung yang dapat memberikan pengalaman belajar yang bermakna sebagai peserta didik, melalui serangkaian kegiatan pengembangan diri baik melalui muatan lokal (mulok), ekstra kurikuler, maupun pengikutsertaan peserta didik dalam even-even kegiatan diluar Madrasah.
  3. Terselenggaranya kegiatan-kegiatan pengalaman kegiatan secara istiqomah seperti tadarus Alqur’an, sholat dhuha, sholat berjama’ah dan gerakan zakat, infaq dan shodaqoh di Madrasah.
  4. Terselenggaranya kegiatan-kegiatan yang sifatnya pembiasaan berakhlakul karimah baik melalui metode Al Uswah Hasanah (memberi contoh yang baik) maupun metode Al Mawa’id (nasehat dan tegur sapa) yang bersifat mendidik.
Diberdayakan oleh Blogger.